Berbagi Informasi dan Tips Seputar Kesehatan

Kamis, 11 Desember 2014

Cara Alami Menghilangkan Kutu Rambut

Kutu rambut akan membuat siapapun menjadi malu dan kurang percaya diri karena rambut yang memiliki banyak kutu bisa membuat orang lain menghindari Anda. Untuk mengatasi masalah ini, ada baiknya untuk menyimak beberapa tips dan cara membasmi kutu rambut secara alami berikut ini.

cara menghilangkan kutu rambut secara alami
foto kutu rambut diperbesar hingga 1 juta kali

Minyak Zaitun

Sejak zaman dulu, orang-orang sering memanfaatkan minyak zaitun untuk obat alami penghilang kutu rambut. Anda dapat mengoleskan minyak zaitun secara merata ke seluruh bagian kulit kepala. Minyak zaitun akan membuat kutu rambut menjadi lemas dan juga akan mematikan telur-telur kutu. Oleskan minyak zaitun setiap malam selama 1 minggu secara teratur.

Minyak Kelapa

Minyak kelapa dapat digunakan untuk perawatan rambut dan membasmi kutu rambut yang membandel. caranya dengan mengoleskan minyak kelapa pada kulit kepala dan kemudian tutup rambut dengan menggunakan shower-cap atau plastik. Diamkan selama 1 malam dan bilas hingga bersih di pagi harinya. Lakukan ini selama 1 minggu secara rutin dan lihat hasilnya.

Mencuci Rambut dengan Cuka

Cuka dapat mengatasi kutu rambut cara meresap ke setiap helai rambut dan juga merontokkan telur-telur pada kulit kepala. Kadar keasaman cuka yang tinggi akan mematikan telur-telur kutu dengan cepat. Anda dapat mengoleskan cuka langsung ke bagian kulit kepala, atau apabila tidak tahan dengan baunya bisa mencampurnya terlebih dulu dengan air.

Memanaskan Kulit Kepala

Kutu akan merasa kepanasan dan naik ke permukaan rambut ketika Anda berada di bawah sinar matahari langsung dalam jangka waktu yang lama. Sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan hair-dryer untuk memanaskan kulit kepala. Bagi Anda yang mempunyai rambut rapuh, bisa melapisi rambut dan kulit kepala terlebih dulu dengan minyak kelapa. Gunakanlah hair-dryer selama kurang lebih 20 menit untuk melemahkan kutu rambut, kemudian sisirlah dengan menggunakan sisir khusus untuk mengeluarkan kutu dari rambut.

Gel Rambut

Gel rambut bisa membuat kutu menjadi kesulitan bernapas dan kemudian pingsan. Gunakanlah di sekitar kulit kepala dalam jumlah yang cukup banyak, kemudian tutuplah kulit kepala Anda  selama beberapa jam dengan menggunakan shower-cap atau plastik. Setelah itu, cuci rambut hingga bersih dan lakukan proses keramas ini sebanyak 2 kali untuk memastikan bahwa tidak ada lagi gel yang masih menempel pada rambut.

video gadis yang kepalanya penuh telur dan kutu rambut

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Alami Menghilangkan Kutu Rambut

  • Cara Alami Menghilangkan Bau Mulut Cara alami menghilangkan bau mulut - Bau mulut yang tidak sedap tentunya akan mengurangi rasa percaya diri dan juga menimbulkan ketidaknyamanan ketika berbicara den ...
  • Cara Ampuh Mengobati Sakit Gigi dengan Bawang Putih Sakit gigi memang bisa menjadi penyakit yang sangat menyebalkan karena rasa nyeri ketika sakit gigi kadang tidak tertahankan. Penyebab sakit gigi sangat beragam mulai d ...
  • Cara Membasmi Rayap Secara Alami Rayap merupakan musuh utama dari perabotan rumah yang terbuat dari bahan kayu. Keberadaan rayap ini tentunya dapat menimbulkan kerugian dan sering membuat pemilik perab ...
  • Cara Memutihkan Gigi Dengan Bahan Alami Semua orang tentunya menginginkan gigi yang putih, bersih dan sehat sehingga bisa menunjang penampilannya. Gigi yang putih bisa menambah kepercayaan diri seseorang ket ...
  • Cara Menurunkan Darah Tinggi Secara Alami Penerapan gaya hidup sehat dan pengobatan alami pada dasarnya dapat membantu Anda dalam menurunkan tekanan darah tinggi secara efektif. Tekanan darah tinggi atau hipert ...

0 comments:

Posting Komentar