Berbagi Informasi dan Tips Seputar Kesehatan

Rabu, 22 Oktober 2014

Cara Mengecilkan Perut Buncit

Bagi Anda yang saat ini memiliki perut gendut mungkin dalam beberapa hal kegendutan tersebut akan sangat mengganggu. Hal ini sering membuat Anda berpikir untuk segera mengecilkan perut. Sebenarnya, cara mengecilkan perut buncit terdiri dari 2 hal yang sangat sederhana yakni menjaga pola dan jenis makanan serta berolahraga dengan teratur.

Tips Mengecilkan perut

Menjaga Pola Makan dan Selektif

Perut gendut bisa terjadi ketika Anda mengkonsumsi jenis makanan yang tidak sehat. Diantara penyebab perut buncit adalah konsumsi gula, alkohol, garam, makanan siap saji (junk food) dan gorengan. Hindarilah jenis makanan ini terutama ketika dalam proses pengecilan perut. Sebaliknya, perbanyaklah konsumsi jenis makanan yang baik untuk mengecilkan perut buncit. Diantara jenis makanan yang sangat baik untuk mengecilkan perut adalah gandum, sayuran, buah, kacang-kacangan dan daging.

Olahraga Secara Teratur

Apabila Anda ingin mengecilkan perut buncit saja, sebenarnya dengan menjaga makanan sudah cukup. Akan tetapi, tentunya Anda menginginkan lebih dari itu seperti ingin perut dengan bentuk yang indah dan rata. Oleh karena itu, Anda sangat perlu untuk berolahraga secara teratur. Diantara olahraga yang sangat baik untuk mengecilkan perut buncit adalah sit up, push up dan squat. Jenis-jenis olahraga tersebut tentu saja tidak mengharuskan Anda untuk pergi ke gym. Anda cukup menyisihkan waktu dalam satu hari secara konsisten untuk mendapatkan perut yang rata dan indah.

Senam Lantai (Zumba)

Melakukan gerakan senam zumba diyakini mampu membakar kalori sebesar 500 kal per jam jika dilakukan dengan benar. Senam lantai ini sangat bermanfaat terutama untuk kaum untuk wanita. Selain untuk membuat tubuh menjadi lebih bugar, jenis senam ini juga bisa mengecilkan perut buncit. Wanita yang sudah memasuki usia 35 tahun sangat cocok untuk menjalankan olah fisik seperti ini karena tergolong ringan dan menyenangkan. Di usia ini makanan yang masuk ke dalam tubuh akan menjadi lemak dan berbeda jika masih di bawah usia 35 tahun. 

Untuk menjaga agar otot tetap kencang dan kuat hingga usia beranjak tua, senam lantai ini sangat cocok dilakukan oleh para wanita. Senam lantai yang bisa dilakukan adalah sit up dan dilakukan sebanyak 3 set dalam 1 hari. Satu set 30 kali dan jika dilakukan secara konsisten maka bisa mengencangkan otot perut. Selain itu, jenis senam lantai lain yang bisa dilakukan adalah yoga, stretching dan pilates. Sedangkan untuk kardionya bisa dilakukan dengan Zumba Dance. Tari Zumba ini bagus sekali untuk menurunkan berat badan karena gerakan di dalam senam ini dapat membakar kalori dengan cepat. 



Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Mengecilkan Perut Buncit